06 April 2018

Friday, April 06, 2018
1

Ternyata dari bagaimana cara seseorang duduk ..itu bisa dibaca kepribadiannya guys..berikut simak info repost dari detik

Membaca Kepribadian Seseoarang Dari Cara Duduknya

Orang yang suka duduk tegak adalah orang yang sangat percaya diri dan tegas. Ia biasanya diandalkan oleh banyak orang dan tahu betul tentang manfaat duduk tegak bagi kesehatan tulang punggung.

Kalau orang yang suka duduk bersandar ke belakang adalah tipe orang yang sensitif dan simpatik. Ia selalu berhati-hati dalam mengambil keputusan, bahkan selalu menganalisis setiap situasi yang dihadapi

Orang yang duduk dengan posisi bersandar ke depan adalah orang yang punya karakteristik yang mudah terbawa suasana. Bukan baper lho ya, alias terbawa perasaan. Ia juga ingin tahu tentang segala hal di sekitarnya

Duduk dengan kaki dirapatkan tandanya orang tersebut baik, ramah dan tulus. Di samping itu, orang yang suka duduk dengan kaki dirapatkan merupakan orang yang tepat waktu, teliti, dan perfeksionis.

Duduk dengan pergelangan kaki menyilang menunjukkan bahwa orang tersebut memiliki keterampilan kepemimpinan. Ia selalu terbuka untuk teman baru, tapi sayang doi agak pencemburu

Orang yang menyilangkan kaki saat duduk memiliki gagasan yang aneh dan kreatif. Orang yang duduk dengan cara seperti ini juga sangat imajinatif lho

Duduk dengan mengangkat satu kaki menunjukkan tingginya rasa percaya diri

Loading...