29 September 2019

Sunday, September 29, 2019

Awass !! Ternyata Di Paris Banyak Copet Cantik

Dikisahkan dari seorang netizen yang sudah punya pengalaman bekpekeran ke luar negeri .. berikut kisah dari netizen FB https://www.facebook.com/KMurdita

Repost dari post https://www.facebook.com/groups/1468005403448997/permalink/2431866257062902/

#BiCopet
#BiParis

Kembali saya share gerombolan scam dan copet di Paris dengan tujuan agar teman-teman BI bisa traveling secara aman dan pastinya saya tidak menerima chat dengan kalimat " Bli Komang saya kecopetan "

Yang sudah ke Paris pasti kenal banget dengan muka-muka ngeselin ini
Muka-muka dari Eropa timur , please jangan ada yang komen “ wah cantik ya copetnya 😏
Mereka biasanya bergerombol dan ada di tiap titik ( Louvre , Eiffel , La Fayette , Pont des Arts etc etc )
Modus nya " Do you speak English ? "
Jawab aja dengan nada keras seperti membentak " what is your problems if I speak English or not , I speak French , NO MERCI "
Tenang saja , mereka tidak akan melakukan apa-apa kok , kalau kalian galak pasti mereka pergi begitu saja

Nah kalau kalian bilang yes i speak english nih :
- disuruh tanda tangan disebuah kertas yayasan tuna rungu dan dimintain sumbangan
- saat kalian tanda tangan , temen mereka akan berusaha mengalihkan perhatian dengan mengajak ngobrol dan bertindak seperti orang bisu yg mereka pikir cute tapi ngeselin banget pengen nonjok
-kalian lengah , tas tidak terasa dibuka , saku jacket/celana dirogoh , believe me , kalian tidak akan merasa kalau tas/saku dirogoh
-ada juga yang menyodorkan kertas diatas tas yang sudah kalian taruh didepan : tangan kanan dia megang kertas , tangan kiri dia buka resleting dan itu sangat cepat , dalam hitungan detik karena sekali lagi dia ga sendiri , ada temen dia disekeliling yang berusaha mengalihkan perhatian

Demikian info yang bisa saya share untuk scam " do you speak English "
Info selanjutnya , saya akan share tentang copet yang beraksi di metro / subway : kalau bisa saya langsung ambil video ( Seperti yang mbak Titin Dewi lihat waktu itu di metro sama saya di Paris

Foto terakhir itu foto saya dengan mereka , biasa fotoin orang tapi paling ga bisa selfie

Semoga bermanfaat
Be safe
Be galak
Enjoy Paris

Awass !! Ternyata Di Paris Banyak Copet Cantik




Loading...